Monday, June 14, 2010

-> GO Cycling ... Go Green be Clean ...!

Akhirnya, ... walaupun dengan persiapan yang sangat terbatas baik waktu maupun tenaga ... "Go Green be Clean Iwapi Gianyar Fun Bike" ... terlaksana sesuai rencana pagi tadi Minggu, 13 Juni 2010 dalam acara yang cukup meriah.

Tak kurang dari Bapak Bupati Gianyar ~ Cok Ace ~ didampingi beberapa orang penjabat dan undangan lainnya, di samping sejak pukul 07.00 ikut bersepeda menempuh route funbike, ... juga sempat bernyanyi bersama diiringi Crazy Horse Band dan kemudian tak bergeming di kursi undangan mengikuti acara demi acara di lapangan Astina Gianyar ... sampai door prize terakhir diserahkan kepada peserta yang beruntung sekitar pukul 11.00 wita.

Bukan main, ... sebuah dukungan total dari seorang kepala daerah ...!!!

Tidak lebih dari dua minggu funbike ini dipersiapkan dengan beberapa kali pertemuan.

Gowes rutin penyamasan ke Ubud pada hari Sabtu, 29 Mei 2010 ......


Rombongan penyamasan mendekati sasaran ..
Bebek Bengil Resto .....!!

menjadi pertemuan pertama antara Iwapi Gianyar yang punya hajat dengan SamaS Denpasar sebagai Supporting Commitee, dengan mengambil tempat di Bebek Bengil Restaurant.



Bau bebek krispi ... !

Rupanya kesamaan visi dan misi untuk mengangkat isu lingkungan membulatkan tekad untuk mewujudkan kolaborasi kegiatan antara Iwapi Gianyar melalui "go green be clean" dengan Komunitas Sepeda SamaS melalui "go cycling".




Menikmati bebek bengil setelah pertemuan.


Tak lupa pula narsis sejenak sebelum genjot balik ke Denpasar.

Kemudian, ... pertemuan kedua sekaligus sosialisasi penyelenggaraan Fun Bike dengan klub-klub sepeda se Gianyar disambut dengan guyuran hujan lebat berlangsung pada tanggal 9 Juni 2010 bertempat di Rumah Makan Baris - Mas, Ubud.


Suasana sosialisasi Iwapi Funbike ...!

Keterbatasan waktu untuk menyebarkan luaskan informasi penyelenggaraan menyebabkan terbatasnya peserta yang bisa terjaring.

Kegiatan ini, ... yang merupakan Fun Bike pertama kali diadakan di Kota Gianyar diikuti dengan sangat antusias oleh ratusan pesepeda di wilayah Gianyar dan diramaikan pula oleh pesepeda ~ klub/perorangan ~ yang datang dari Denpasar, Tabanan, Klungkung, Karangasem, dan sekitarnya, ... adalah sebuah kolaborasi kegiatan antara DPC Iwapi Gianyar dengan Komunitas Sepeda SamaS ... dalam rangka memaknai Hari Lingkungan Hidup sedunia 5 Juni 2010.

Ketua Panitia/Iwapi Gianyar menyampaikan laporan penyelenggaraan
di hadapan Bupati Gianyar dan peserta Funbike.


Iwapi Gianyar Fun Bike yang juga mendapat dukungan penuh dari Bupati Gianyar mengambil Start/Finish di Lapangan Astina Gianyar menempuh rute menuju Pantai/Pura Masceti pp (dengan rute berbeda).

Bupati Gianyar dengan penuh semangat mengibaskan bendera start.



Peserta Funbike menempuh rute ...!

Di Pantai Masceti diadakan kegiatan penanaman pohon "camplung" bersama krama pengempon Pura Masceti sebagai wujud aktivitas Go Green dan di Lapangan Astina diadakan aktivitas Go Clean oleh Iwapi Gianyar.

Peserta melintasi bypass Prof. Mantra, ...
dirusak atau diperbaiki, lama banget nggak kelar-kelar ..?

Ditentukannya acara penanaman pohon di pura Masceti ini menyebabkan route funbike menjadi sedikit berat, ... terutama bagi pemula dan atau bagi pesepeda yang tidak pernah gowes jauh dan menantang. Dari tempat start di lapangan Astina Gianyar route datar-datar saja bahkan menurun sedikit tajam ... dan sebagai timbal baliknya, sudah bisa diperkirakan ... perjalanan dari pantai Masceti menuju finish kembali ke lapangan Astina menanjak cukup ekstrim dan panjang. Banyak peserta yang kepayahan bahkan harus menuntun sepedanya.


Seorang penyamasan Klipes sedang narik anak klipes ....
Tarik maaaangg ... samasngaaaat ..!

Dari sudut SamaS sebagai Komunitas Sepeda, ... momen ini lebih ditujukan untuk mendorong terbentuknya Komunitas Sepeda SamaS Forum Komunikasi (Forkom) Gianyar, sekaligus adalah program kampanye bersepeda ... memicu/memacu tumbuh berkembangnya aktivitas bersepeda di Gianyar khususnya.
Funbike memang hanyalah sebuah event bersepeda yang berlangsung beberapa jam saja tapi tetap adalah sebuah upaya untuk memelihara kesenangan bersepeda menuju bersepeda sebagai moda transportasi alternatif ... kemudian ... pada akhirnya adalah harapan akan masyarakat yang segar, sehat, serta "langit biru" sebagai hasilnya.

Kok pada ngos-ngosan ... memang ada tanjakan tadi yaaa ..?

Seperti biasa, ... setelah peserta menempuh route pp Lap. Astina ~ pantai Masceti, sekitar satu setengah jam ... sambil menunggu pengundian doorprize peserta dihibur oleh Crazy Horse Band dan Psychofun Band.


Crazy Horse Band sedang menghibur peserta ...!


Peserta sangat antusias menunggu pengundian doorprize


Ini Standnya SamaS loh, .... bukan pedagang bermobil ...!!!

Dan, ... atas waranugraha Ida Hyang Parama Kawi ... di sela-sela pengundian door prize (8 buah sepeda MTB dan ratusan hadiah lainnya) serta hiburan musik oleh Crazy Horse Band dan Psychofun Band; sesuai dengan rencana dibacakan pula deklarasi terbentuknya Komunitas Sepeda SamaS Forum Komunikasi Gianyar ... ~ didukung awal oleh sekitar 20-an Klub se Gianyar ~ ... oleh Ketua terpilih Cokorda Gde Putra.

Ketua SamaS Gianyar/Cok Gde Putra ...
sedang membacakan deklarasi pembentukan SamaS Gianyar ..!

Selanjutnya, ... dilakukan prosesi penyerahan bendera kebesaran SamaS Gianyar ... ~ berlogo SamaS dengan warna dasar Oranye memaknai "pengider bhuwana" pada arah Tenggara ~ ... yakni dari Ketua SamaS Denpasar kepada Bupati Gianyar yang selanjutnya menyerahkan kepada Ketua SamaS Gianyar sebagai simbolis pengukuhan SamaS Gianyar. Deklarasi ini juga disaksikan oleh SamaS Denpasar dan SamaS Karangasem.


Cokorda Gede Putra selaku Ketua SamaS Gianyar
di dampingi sekitar 20 klub sepeda se Gianyar
setelah menerima bendera SamaS.

Jadi Sampai saat ini, sudah terbentuk 3 (tiga) Forkom SamaS yaitu: SamaS Denpasar, SamaS Karangasem, dan SamaS Gianyar. Semoga Kabupaten lain di Bali segera terpacu membentuk Forkom dalam mewadahi aktivitas bersepeda di daerahnya masing-masing.


Bupati Gianyar menyerahkan salah satu hadiah sepeda ..!

Tanpa mengurangi rasa hormat ... Kami, atas nama SamaS Denpasar dan SamaS Gianyar menghaturkan terimakasih Kepada:

1) Kepada Bapak Bupati, Wakil Bupati Gianyar, Ketua DPRD Gianyar, Muspida Gianyar, Jajaran SKPD Pemkab Gianyar, dan Orsosmas Gianyar;

2) Pesepeda yang tergabung dalam Penyamasan Denpasar, Penyamasan Gianyar, Penyamasan Karangasem, serta ... pesepeda Badung, Klungkung, Tabanan dan sekitarnya ~ ... yang telah memberikan support/meramaikan Iwapi Gianyar Fun Bike Minggu 13 Juni 2010, baik yang datang bersama klub maupun perorangan, ...

3) Iwapi Gianyar ... yang telah melapangkan kerjasama mengkampanyekan ajakan bersepeda kepada masyarakat Gianyar khususnya;

4) Pihak Sponsor yang telah mendukung acara ini, serta ...

5) Tak ketinggalan juga untuk Crazy Horse Band dan Psychofun Band ... atas "gebrakan" musiknya yang waaaahhh ...!!

Mohon maaf atas "ketidak nyamanan" yang terjadi dalam penyelenggaraan Fun Bike yang secara teknis menjadi tanggung jawab kami.
Segala "ketidaknyamanan" yang terjadi semata-mata adalah kekurangan kami ... dan pastinya tidak kami sengaja.

Akhirnya;
Secara mengkhusus pula kami sampaikan selamat atas dikukuhkannya SamaS Gianyar oleh Bapak Bupati Gianyar ...
Dan, ... secara khusus pula terimakasih atas peran teman-teman Independent CC untuk suksesnya deklarasi SamaS Gianyar dan Iwapi Funbike.

Sekecil apapun kegiatan ini, ... mudah-mudahan mendatangkan manfaat bagi "tumbuh dan berkembangnya" aktifitas "b.e.r.s.e.p.e.d.a" di Gianyar ..!!!


"OM Anobadrah kratavo yantu visvatah ...!"
Semoga pikiran yang baik datang dari segala penjuru ...!!!

Salam Satak,